“Tan, diajakin Mbak Olip ke Buldaq besok senin. Dia ulang bulan tuh. Sekalian kita kan juga ada perlu ke Purwokerto. Bisa nggak?” ajak Budey lewat Whatsapp.
“Eh serius?? Mau mauuu.” Tanpa pikir panjang, aku langsung mengiyakan ajakan Budey, padahal kan hari Senin tuh yaaa. Minggat doong. Hahaha #minggatan
Sejak kemunculannya di salah satu program kuliner di televisi, Buldaq sukses membuatku penasaran dan bertekad bulat untuk segera mencicipi menu-menu yang ada di sana. Pucuk dicinta ulam tiba, Mbak Olip yang sedang ulang bulan pun mengajak untuk makan-makan di Buldaq. Ya nggak bakal aku tolak dong, kapan lagi ada yang traktir makan makanan a la Korea di Buldaq.
Ya, Buldaq merupakan resto yang khusus menyajikan makanan-makanan Korea. Namanya saja sudah jelas Buldaq Korean Barbeque. Buldaq ini masih tergolong baru lho, karena Buldaq berada di dalam sebuah mall yang memang belum lama ini beroperasi.
Adalah Rita Supermall Purwokerto, mall di mana kita bisa menjumpai Buldaq Korean BBQ ini. Karena tempatnya di tengah Kota Purwokerto, kalian nggak akan kesasar deh kalau mau ke sana. Terletak di Lantai 1, dan berjejer dengan tempat kuliner-kuliner lain tidak membuat kita susah untuk menemukan Buldaq. kenapa? Karena design yang diusung Buldaq ini benar-benar Korea bangeet. Sangat eye catching. Dan yang menarik adalah Buldaq selalu ramai dengan setelan alunan musiknya. Full lagu-lagu Korea cuy. Sukaaa banget lah akunya.
![]() |
Chicken pop corn sauce, seafood skewers and Buldaq skewers |
Nah, yuk kuajak mencicipi menu-menu a la Koreanya Buldaq.
Setelah bolak-balik buku menu, pilihan pertama jatuh pada snack. Seafood skewers dan Buldaq Skewers. Sudah jelas dong ini adalah snack yang ditusuk semacam sate. Kalau seafood skewers isinya crab stick dan chikuwa, sedangkan buldaq skwers isinya crab stick dan sosiis. Dengan taburan biji wijen, irisan wortel dan mayonais diatasnya, membuat snack ini terasa segar.
Chicken pop corn sauce, kalau yang ini adalah snack kedua yang kami pesan. Daging ayam yang digoreng dengan tepung ini ada dua varian rasa yaitu pedas dan manis. Kalau aku sih suka yang manis ya. karena memang suka manis-manis. Hhiihi Dua snack itu cocok banget buat kalian yang sudah makan di rumah tapi diajak teman makan di Buldaq. Hahha
Kalau snack sudah, sekarang kita ke menu utama. Yeyyyy makan-makan besaar! *kegirangan
Budae Jjigae, Chijeu Chicken dan Woosamgyeob. Tiga menu itu adalah menu utama yang kami pesan. Yuk kita cicipi satu persatu. Yuuuuk!
Budae Jjigae, adalah semacam sop a la Korea. budae jjigae ini berisi sayuran, jamur, bakso ikan, olahan seafood, telur, dan mie yang direbus dalam satu wadah dan diberikan saus khas Korea.
Budae Jjigae |
Ssst, saus yang digunakan ini didatangkan langsung dari Korea lho. Asliiii. Satu porsi Budae Jjigae bisa untuk makan beberapa orang. Porsinya lumayan banyak, kalau sendiran aku yakin nggak bakal habis.
Chijeu Chicken. Menu ini berisi ayam goreng yang kemudian diolah dengan saus Korea, disandingkan dengan potato wedges dan keju mozarela. Nyammmm, kebayang enaknya ayam yang digulung dengan keju mozarela. Aduhh, mau ke Buldaq lagiii.
Chijeu Chicken |
Woosamgyeob. Ini adalah menu terakhir yang kami cicipi di Buldaq. Aku sangat antusias dengan menu yang satu ini. Daging sapi yang kita panggang kemudian dimakan bersama selada air dan bawang bombay atau bawang putih.
Awalnya ragu aku nggak akan suka dengan menu Woosamgyeob ini. Karena pada dasarnya aku tidak terlalu suka dengan daging sapi. Tapi tidak disangka, perpaduan daging sapi panggang, selada dan bawang bombay atau bawang putih ini enak bangett. Cocok gitu. Kayak aku sama kamu Beb, cocok. *ups
Awalnya ragu aku nggak akan suka dengan menu Woosamgyeob ini. Karena pada dasarnya aku tidak terlalu suka dengan daging sapi. Tapi tidak disangka, perpaduan daging sapi panggang, selada dan bawang bombay atau bawang putih ini enak bangett. Cocok gitu. Kayak aku sama kamu Beb, cocok. *ups
Oiya, untuk minuman aku rekomendasikan Orange Squashnya, beneran segaaaarrr banget. Karena kita butuh banget yang segar setelah makan banyak. Udah yaa icip-icip menu di Buldaqnya. Udah kenyang kan? Ehehehe
Untuk harga cukup terjangkau. Makanan di Buldaq berkisar Rp 15.000 – Rp 155.000, sedangkan untuk minuman berkisar Rp 14.000 – Rp 46.000. Dan yang paling penting adalah semua makanan di sini HALAL lohh. No spork, no lard.
Ayooo ramai-ramai ajak keluarga, teman atau pasangan kalian makan-makan di Buldaq. Eh tapi kalau mau ajak aku juga boleeeh. Hihihi
Buka setiap hari pukul 10.00-22.00